Site icon

Berbagai Jenis Investasi Reksadana Saat Ini

Investasi merupakan salah satu pilihan bagi setiap orang yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Ada banyak jenis investasi yang mudah untuk dilakukan dan juga tidak memiliki risiko tinggi. Reksadana mudah bagi setiap orang yang saat ini berencana untuk melakukan bisnis investasi terbaik dengan tingkat risiko yang minim akan sebuah kerugian. Bagi anda yang saat ini tertarik untuk menggeluti dunia investasi yang satu ini berikut akan saya paparkan beberapa penjelasan apa itu reksadana yang bisa anda jadikan sebagai pilihan menarik yang sesuai dengan kebutuhan.

Untuk jenis yang satu ini, biasanya reksadana sepenuhnya disimpan pada deposito, SBI atau sertifikat bank Indonesia dan juga obligasi. Jenis reksadana yang satu ini dipercaya jauh lebih aman dibandingkan dari beberapa jenis lainnya karena memiliki jatuh tempo yang kurang dari satu tahun. Bagi yang baru terjun jenis yang satu ini bisa anda pilih sebagai langkah awal untuk memulai melakukan investasi reksa dana mudah yang bisa anda jadikan pilihan.

Sesuai dengan nama dari jenis investasi yang satu ini, pada nantinya uang investor akan ditanamkan ke berbagai jenis instrumen investasi dari mulai jenis instrumen deposito, saham, obligasi dan beberapa instrumen lainnya. Jika dibandingkan dengan jenis reksadana lainnya, tipe campuran ini mampu memberikan return yang jauh lebih tinggi. Akan tetapi anda harus terlebih dahulu mengetahui seluk beluk dan mempelajari jenis investasi yang satu ini agar anda bisa dibekali dengan pengetahuan yang cukup sebelum terjun.

Ingin terjun ke dunia saham ? kategori yang satu ini cocok bagi anda yang ingin bisnis saham. Reksadana ini menempatkan minimal dananya sebesar 80% pada saham sehingga setiap orang akan mendapatkan keuntungan yang sangat tinggi dari jenis reksadana yang satu ini. Selain itu, pilihan yang satu ini pun sangat tepat bagi siapa saja yang saat ini ingin mengalokasikan uangnya pada investasi yang memiliki return cukup tinggi. Akan tetapi alangkah baiknya anda mengetahui terlebih dahulu risiko yang dimilikinya sebelum terjun.