Site icon

10 Nama Bayi Laki-Laki Islam Yang Indah

10 Nama Bayi Laki-Laki Islam Yang Indah

Gambar: Freepik/zurijeta

Nama yang orangtua berikan untuk nama bayinya itu adalah doa. Sebuah nama yang disandang seorang bayi adalah pengharapan orangtuanya kepada anak bayinya itu. Sehingga sangat penting orangtua mencarikan nama yang baik untuk nama bayi laki lakinya. Nama yang baik untuk seorang bayi laki laki ini adalah nama yang akan tersemat kepada dirinya selama anak laki laki ini hidup didunia hingga dirinya meninggal.

Sebuah nama yang baik selain mengandung doa dan harapan tetapi juga harus mengandung nilai keindahan bagi bayi laki laki tersebut. Sehingga kelak bayi ini akan merasa senang dan bangga dengan sebuah nama yang diberikan oleh orangtuanya itu. Orangtua bisa memberikan nama bayi laki laki yang indah itu berdasarkan agama, dalam hal ini agama Islam. Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini akan memberikan kumpulan nama bayi laki-laki Islam sebagai berikut :

1. Atharauf Falah

Artinya anak laki-laki yang diberikan Tuhan dan selalu gagah perkasa dengan penuh kesuksesan.
Atharauf (Arab) : artinya pemberian sang pemurah hati
Falah (Islami) : artinya kemenangan, sukses, beruntung, kejayaan

2. Shahnawaz Moazzam Zahid

Artinya seorang anak laki-laki yang pemberani, rendah hati, dermawan dan dihormati oleh orang lain.
Shahnawaz (Islami) : artinya : pemberani
Moazzam (Islami) : artinya dihormati
Zahid (Islami) : artinya rendah hati, tidak rakus terhadap hal yang sifatnya duniawi.

3. Yusuf Alhasan Mahmud

Artinya seorang laki-laki yang tampan dan memiliki hati mulia serta selalu melakukan perbuatan terpuji.
Yusuf (Islami) : artinya Nabi kesebelas
Alhasan (Islami) : artinya yang tampan dan baik
Mahmud (Islami) : artinya terpuji

Gambar: Freepik/davit85

4. Adzriel Rafiq Syahputra

Artinya anak laki-laki yang selalu ramah dan memiliki keteguhan hati dengan penuh kebaikan.
Adzriel (Arab) : artinya sempurna, baik dan pemberi ampun
Rafiq (Islami) : artinya ramah (bentuk lain dari Rafiqa, Rafiqoh)
Syahputra (Islami) : artinya teguh dan berkuasa

5. Thayyar Asla’ Syabani

Artinya anak laki-laki yang selalu dikenali dan akan menjalani kehidupannya dengan penuh kelembutan.
Thayyar (Islami) : artinya penerbang, pilot
Asla’ (Arab) : artinya bergerak lunak
Syabani (Islami) : artinya terkenal, populer

6. Shakeel Fattah Jaya

Artinya anak laki-laki yang memiliki kecakapan dan selalu mengawali hidupnya dengan penuh kesuksesan.
Shakeel (Arab) : artinya (bentuk lain dari Shakil) cakap
Fattah (Islami) : artinya pembuka
Jaya (Indonesia) : artinya kesuksesan, kejayaan

7. Zayan Quraisy Supriyadi

Artinya anak laki-laki yang dilahirkan dengan penuh kecermalangan.
Zayan (Islami) : artinya cemerlang
Quraisy (Islami) : artinya suku bangsa Arab asal Rasulullah
Supriyadi (Indonesia) : artinya jalan penghidupan yang tentram, merdeka, bahagia serta sempurna

8. Firdaus Labib Alhusain

Artinya seorang anak laki-laki yang tampan yang selalu sehat dan akan menjadi penghuni surga dengan penuh kebaikan.
Firdaus (Arab) : artinya surga tertinggi
Labib (Islami) : artinya sehat akal dan cerdik
Alhusain (Islami) : artinya yang tampan dan baik

9. Aqmar Nadhifa Ramdan

Artinya seorang anak laki-laki yang dilahirkan bersih dan akan menyinari hidupnya dengan penuh kecerdasan.
Aqmar (Islami) : artinya cemerlang, cerdas
Nadhifa (Islami) : artinya bersih
Ramdan (Islami) : artinya matahari, terang

10. Zehan Liyana Gulzar

Artinya kelemahlembutan seorang imam besar untuk memetik hasil yang diinginkan.
Zehan (Islami) : artinya imam besar
Liyana (Islami) : artinya kelembutan
Gulzar (Arab) : artinya (bentuk lain dari Gulshani)kebun