4 Macam Asuransi Jiwa Yang Ada di Indonesia

Banyak produk asuransi jiwa yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan financial Anda. Berikut ini 4 mancam produk asuransi jiwa yang banyak dipasarkan di Indonesia!

4 Macam Asuransi Jiwa Yang Ada di Indonesia

Ilustrasi asuransi jiwa untuk melindungi keluarga. (Gambar: Doc. AccuQuote)

Asuransi jiwa adalah suatu kontrak perjanjian antara Anda sebagai pemegang polis atau tertanggung dengan perusahaan asuransi sebagai penanggung yang mana perusahaan asuransi akan membayarkan sejumlah nominal uang jika terjadi risiko kematian terhadap pihak pemegang polis asuransi.

Asuransi Jiwa
Ilustrasi produk asuransi jiwa. (Gambar: Doc. Freepik/rawpixel.xom)

Anda sebagai tertanggung wajib membayar sejumlah premi yang nantinya bermanfaat untuk memberikan penggantian atas risiko kematian Anda tersebut.

Jenis Produk Asuransi Jiwa

Ada beberapa jenis asuransi jiwa, namun sebelum membahas tentang jenis-jenis asuransi jiwa ini, ada baiknya Anda ketahui terlebih dahulu beberapa alasan yang membuat asuransi jiwa itu begitu penting bagi Anda.

1. Asuransi Jiwa Berjangka (Term Life Insurance)

Asuransi jiwa berjangka atau term life insurance ini fungsinya untuk memberi proteksi kepada tertanggung dalam jangka waktu tertentu saja. Asuransi jiwa ini biasanya menawarkan kontrak untuk 5, 10, atau 20 tahun, dengan premi tetap dan terhitung murah.

Asuransi Jiwa Berjangka
Ilustrasi Produk Asuransi Jiwa Berjangka

Anda direkomendasikan memilih asuransi jiwa jenis ini jika Anda mengutamakan masa depan keluarga Anda terutama pendidikan anak. Cocok bagi Anda yang memiliki kebutuhan akan biaya asuransi yang besar namun memiliki kemampuan keuangan yang terbatas.

2. Asuransi Jiwa Seumur Hidup (Whole Life Insurance)

Asuransi jiwa jenis seumur hidup atau whole life insurance ini memberikan perlindungan seumur hidup, meski biasanya perusahaan asuransi membatasi manfaat perlindungan hingga hanya 100 tahun.

Asuransi Jiwa Seumur Hidup
Ilustrasi polis asuransi jiwa

Asuransi jiwa ini direkomendasikan bagi Anda yang tidak punya tanggungan dan menginginkan manfaat yang lebih dari sekadar santunan kematian, atau Anda tertarik dengan ide tabungan jangka panjang.

Jadi, jika Anda menginginkan perlindungan jiwa sekaligus tabungan untuk kebutuhan darurat misalnya membayar biaya tagihan rumah sakit, Anda dapat mempertimbangkan untuk membeli polis asuransi jiwa jenis ini.

3. Asuransi Jiwa Dwiguna (Endowment Insurance)

Jenis asuransi jiwa dwiguna atau endowment insurance ini sesuai dengan namanya adalah asuransi yang memiliki dua manfaat, yaitu sebagai asuransi jiwa berjangka sekaligus tabungan.

Asuransi Jiwa Dwiguna
Ilustrasi produk asuransi jiwa dwiguna yang bisa digunakan sebagai asuransi jiwa berjangka sekaligus tabungan

Artinya Anda sebagai pemegang polis dapat memperoleh nilai tunai dari premi asuransi yang sudah Anda bayarkan berupa uang pertanggungan jika tertanggung meninggal dunia dalam periode tertentu sesuai dengan kebijakan polis asuransi bersangkutan dan juga dapat menarik polis asuransi dalam waktu tertentu sebelum masa kontrak berakhir.

Asuransi jiwa jenis ini direkomendasikan bagi Anda yang lebih ingin memastikan ketersediaan dana pendidikan untuk anak, ingin punya dana untuk kebutuhan tak terduga di masa depan, dan ingin punya dana pensiun yang lebih besar.

4. Asuransi Jiwa Unit Link

Asuransi jiwa unit link
Ilustrasi produk asuransi jiwa unit link dengan manfaat asuransi sekaligus untuk investasi

Asuransi jiwa jenis unit link ini menggabungkan manfaat asuransi dengan investasi, dan paling sering ditawarkan oleh agen asuransi. Jika Anda tertarik berinvestasi namun tidak mengerti tentang investasi dan ingin tetap memastikan jiwa Anda tetap mendapatkan manfaat perlindungan dari kematian, Anda bisa memilih jenis asuransi jiwa ini.

Selain asuransi pendidikan penting juga untuk memiliki asuransi kesehatan. Utuk asuransi kesehatan anda bisa memilih tabel manfaat asuransi kesehatan generali yang merupakan perusahaan asuransi terbaik. Generali juga memiliki program asuransi jiwa murah yang juga penting anda miliki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *